Kopri PK PMII Islamic Village Gelar Sekolah Islam dan Gender

Pengurus Komisariat Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Sekolah Tinggi Islamic Village, melalui Korps Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Puteri (KOPRI), adakan Sekolah Islam Gender (SIG). Acara berlangsung, tanggal 27 hingga 28 April 2019, di pondok Pesantren Baitussaadah, Desa Kadu, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang.
Ketua KOPRI PK PMII Islami Village Afifah menjelaskan, kegiatan diikuti oleh 30 an peserta dari beberapa kampus. SIG merupakan jenjang pertama pengkaderan dari KOPRI yang dapat diikuti oleh anggota PMII, yang telah melaksanakan MAPABA (Masa Penerimaan Anggota Baru) baik itu perempuan maupun laki-laki.
Setelah SIG, pengkaderan KOPRI dilanjut dengan SKK (Sekolah Kader KOPRI) dan SKKN (Sekolah Kader KOPRI Nasional), dalam hal ini kuota peserta hanya untuk kaum perempuan.
“Kegiatan kali ini mengusung tema ‘Rekontruksi Gender dalam membentuk perempuan di Era goobalisasi’. Melalui tema tersebut, harapan kami pasca SIG. Kami dapat membentuk kader yang setia terhadapat KOPRI melalui kepeduliannya terhadap isu-isu gender yang secara umum berada di masyarakat. Juga lebih menekankan kepada kaum perempuan untuk menjadi generasi yang cerdas, dan mampu bersaing dengan kaum laki-laki. Karena mereka nantinya akan menjadi generasi pendidik dalam lingkup masyarakat,” terang Afifah.
Ketua , PK PMII Islami Village PK PMII Islami village Raden Siska Marini menyampaikan, semoga kegiatan dapat melahirkan kader perempuan yang mampu memberikan advokasi terhadap isu-isu keperempuanan.
Entah itu kekerasan maupun masalah lain yang ada. Serta menjadi pionir yang bisa menempati tempat strategis dalam politik, budaya, dan profesi, agar tidak selalu didominasi oleh kaum laki-laki.
“Saya yakin, kader perempuan PMII bisa menjadi garda di depan dalam kontribusinya membangun NKRI ini di bidang apapun. Entah itu politik, budaya, sosial bahkan berkarier dalam profesi,” tandasnya. 

Comments

Popular posts from this blog

PROBLEMATIKA MAKNA JIHAD DALAM KERANGKA PENDIDIKAN DAN AJARAN ISLAM

Pelantikan Pengurus Komisariat PMII Islamic Village

Mahasiswa Tangerang, Mahasiswa Kampus Taman Bunga